BELAJAR DASAR PHP 3 : Mengenal PHP didalam HTML dan HTML didalam PHP

BELAJAR DASAR PHP - PENGENALAN PHP 3 > Mengenal PHP didalam HTML dan HTML didalam PHP



Hai kawan-kawan luacode.....


Setelah mengetahui dasar-dasar dari PHP sekarang luacode akan mengenalkan bagaimana menuliskan PHP diadalam baris HTML dan bagaimana menulis elemen HTML didalam PHP

Penulisan syntax PHP

Didalam penulisan baris perintah di PHP terdapat dua macam cara penulisan PHP, yaitu meletakan baris perintah PHP didalam baris HTML dan sebaliknya. Bahasa pemrograman PHP bersifat HTML-embedded atau juga bisa disebut fleksibel. Karena syntax PHP bebas diletakan dimana saja akan tetapi harus tetap didalam tag PHP itu sendiri.....

PHP in HTML

Baris perintah PHP dapat diletakan dimana saja akan tetapi tetap didalam tag PHP seperti contoh kode dibawah ini.....

PHP
1 <html>
2 <body>
3   <h1>ini baris di HTML</h1><br/>
4   <?php
5
6   echo "ini baris perintah PHP";
7
8   ?>
9 </body>
10 </html>

Baris perintah yang ada di tag PHP akan dijalankan walaupun didalam baris HTML. sebab perintah yang dibuat berada didalam tag PHP itu sendiri.

Hasil dari kode diatas seperti gambar di bawah ini.....


Yang pada intinya setiap penulisan PHP harus diawali dengan tag PHP itu sendiri jika tidak maka perintah tidak akan dijalankan.

HTML in PHP

Cara penulisan ini adalah kebalikan dari cara sebelumny, yaitu dengan menyisipkan element HTML di dalam baris kode PHP, dengan cara meletakan baris elemen didalam syntax echo.

Seperti contoh kode di bawah ini.....

PHP
1 <?php
2
3   echo "<h1>Ini element HTML h1</h1>";
4   echo "<h2>Ini element HTML h2</h2>";
5   echo "<h3>Ini element HTML h3</h3>";
6
7 ?>

Baris elemen HTML diatas dijalankan di dalam tag PHP dengan menggunakan syntax echo.

Hasilnya bisa dilihat pada gambar di bawah ini.....


Masih ada beberapa cara untuk penulisan bahasa pemrograman PHP ini, semua itu bergantung pada kondisi dimana digunakannya syntax PHP tersebut dan juga kegunaannya.


Sekian dari luacode.....
Selamat belajar dan semoga bermanfaat.

0 Response to "BELAJAR DASAR PHP 3 : Mengenal PHP didalam HTML dan HTML didalam PHP"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel